Anggota Satgas TMMD ke 122 Kodim 0420 Sarko Bercengkrama Dengan Anak-anak Warga Desa Bedeng Rejo

Satukomando – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke 122 Kodim 0420 Sarko yang dilaksanakan di Desa Bedeng Rejo kecamatan Bangko Barat kabupaten Merangin saat ini telah memasuki pekan terakhir.

Berbagai progres pekerjaan sudah menampakkan hasil, seperti salah satunya pembangunan sumur bor yang dibangun di masjid Darussalam Desa Bedeng Rejo. Dengan selesainya pembangunan sumur bor, warga sekitar pun sudah terlihat memanfaatkannya.

Peltu April Hadi Anggota Satgas TMMD ke 122 Kodim 0420 Sarko terlihat bercengkrama bersama anak-anak warga Desa Bedeng Rejo menikmati air sumur bor yang dibangun anggota Satgas TMMD.

“Ya di Desa Bedeng Rejo ini menurut warga jika musim kemarau selalu kekeringan dan kesusahan air. Alhamdulillah kesulitan itu sekarang tidak ada, air sumur bor ini sudah bisa digunakan”terang April Jumat (25/10/2024).

Lebih lanjut dia mengatakan jika anak-anak di desa ini pun sudah mulai memanfaatkan sumur bor.

“Iya bisa kita lihat, Mereka langsung mandi. Sumur bor ini sudah kita uji, sehingga kualitas airnya tidak disangsikan lagi”pungkasnya.(DA)

Anggota Satgas TMMD ke 122 Kodim 0420 Sarko Bercengkrama Dengan Anak-anak Warga Desa Bedeng Rejo

Eksplorasi konten lain dari SATU KOMANDO

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

Kembali ke Atas