Tawuran Pelajar di Tanjung Lumut Sebabkan Kemacetan Panjang, Warga Khawatirkan Keselamatan

JAMBI SATUKOMANDO.COM –Tanjung Lumut, 22 November 2024 – Aksi tawuran antar pelajar kembali terjadi di kawasan Tanjung Lumut, tepatnya dekat rumah makan Patamuan Baru di simpang Gado-gado, pada pukul 14.30 WIB. Kejadian ini menyebabkan kemacetan panjang dan kekhawatiran di kalangan warga. Diduga, insiden ini merupakan kelanjutan dari konflik dua hari lalu yang mengakibatkan korban jiwa.

Seorang warga yang tidak ingin disebutkan namanya mengaku terkejut dengan kejadian tersebut. “Siang tadi tiba-tiba ada keributan, kami yang sedang berjualan langsung kaget. Awalnya, kami pikir itu geng motor, ternyata tawuran antar pelajar,” ujarnya. Ia juga menyebutkan bahwa beberapa pelaku yang terlibat terlihat bukan pelajar, melainkan orang dewasa.

Ketika awak media menanyakan kehadiran aparat kepolisian, warga menjelaskan bahwa petugas patroli sempat datang ke lokasi, namun para pelaku sudah membubarkan diri. “Kami juga bingung, di antara yang tawuran itu ada beberapa yang kelihatannya bukan anak sekolah. Mereka juga bawa senjata tajam seperti celurit, jadi kami cuma bisa lihat dari jauh,” ungkapnya.

Hingga saat ini, identitas pelajar maupun sekolah yang terlibat belum diketahui. Warga berharap pihak sekolah lebih aktif memantau kegiatan siswa, termasuk memeriksa ponsel untuk mengantisipasi grup-grup yang mencurigakan.

“Kami berharap pihak kepolisian, Babinsa, dan Babin Kamtibmas sering sosialisasi ke sekolah-sekolah di Jambi agar kejadian seperti ini tidak terulang. Kasihan orang tua mereka, semua pasti ingin anaknya sukses dalam pendidikan, bukan terlibat hal seperti ini,” tambah salah satu warga.

Tawuran antar pelajar tidak hanya meresahkan masyarakat, tetapi juga menodai tujuan utama pendidikan. Sinergi antara sekolah, aparat keamanan, dan masyarakat menjadi langkah penting untuk mencegah kejadian serupa di masa mendatang.(Gun Sk8)

Tawuran Pelajar di Tanjung Lumut Sebabkan Kemacetan Panjang, Warga Khawatirkan Keselamatan

Tinggalkan Balasan

Kembali ke Atas