Puting beliung terjadi Kecamatan Prabumulih Utara, kota Prabumulih, Sumatera Selatan (Sumsel) pada Sabtu 2 Maret 2024 pukul 01. 00 WIB dini hari merusak 26 rumah.
Puting beliung memporak-porandakan puluhan rumah hingga menerbangkan atap rumah sejauh 25 meter hingga ke kebun karet sebelah kompleks perumahan.
Kepala BPBD Prabumulih, Sriyono menyebutkan berdasarkan data sebanyak 26 unit rumah terdampak mengalami kerusakan di Perumahan Perkim RT 03 RW 01 Kelurahan Anak Petai.
“Tim BPBD Prabumulih sudah ke lokasi kejadian. Relawan bersama aparatur setempat bergotong royong membersihkan sisa puing-puing reruntuhan, ” kata dia dari keterangan resmi BPBD Prabumulih, Sabtu 2 Maret 2024.
Sriyono menuturkan dari 26 unit rumah yang rusak karena pitung beliung hanya 12 unit yang telah berpenghuni. Selain itu dari kejadian tersebut dirinya menyatakan tidak ada korban jiwa.
“Dari pendataan yang kami lakukan tidak ada korban jiwa dan luka-luka selain rumahnya yang rusak karena puting beliung, ” kata dia.
Dirinya juga mengimbau masyarakat tetap waspada dan siap-siaga akan terjadi potensi terjadinya bencana hidrometeorologi karena cuaca ekstrem diperkirakan masih terjadi.
“Tetap waspada dikarenakan cuaca tidak menentu, agar masyarakat dapat dapat melihat kondisi update perkiraan cuaca dari BMKG, ” kata dia.
Sementara itu, Ketua RT 03 RW 01 Perumahan Perkim Mardiah, mengatakan kejadian bermula saat hujan deras disertai angin kemudian listrik padam, setelah itu terjadi ledakan di gardu listrik.
“Setelah itu terjadi petir yang silih berganti, kami bersama warga menyelamatkan rumah masing-masing, setelah reda baru keluar rumah semua,” katanya.