SATU KOMANDO.Com, Banten – Paguyuban Paguron Jalak Banten Nusantara (PJBN) gelar Seni Budaya dan santunan 1000 Anak Yatim, yang diselenggarakan di Lapangan Bola Komplek Banten Indah Permai Kelurahan Unyur Kecamatan Serang Kota Provinsi Banten, Minggu (7/8/2022).
Acara tersebut yang diselenggarakan DPD PJBN Kabupaten Serang, yang dihadiri 100 Padepokan Keluarga Besar Paguron Jalak Banten Nusantara PJBN di Banten dari berbagai daerah lengkap dengan atribut ciri khas daerahnya masing-masing.
Selain itu hadir Ketua Umum Pendiri PJBN Abah KH. TB. Sangadiah, MA. Ketua Pengurus Harian DPP. PJBN. Hj. Ratu Ageng Rekawati, SE., S.sos., MH. Panglima Komando DPP. PJBN, Raden Arya Banda Yudha, Ketua DPD. Kabupaten Serang Kang Roy Panji Ireng.
Panglima Komando DPP PJBN Raden Arya Banda Yudha mengatakan, Selamat dan sukses terhadap pengurus DPD PJBN Kabupaten Serang Padepokan Panji Ireng, yang sudah mampu melakukan dengan baik ini sangat luar biasa.
Lanjut ia,” Saya Selaku Panglima Komando Pusat PJBN apeesiasi sebesar – besarnya terhadap semua pihak yang ikut andil menjadi sponsor utama dan para donatur santunan,” ujar Arya.
Masih hal yang sama, selain itu saya juga sangat terkejut karena para tamu undangan banyak yang ikut menyantuni langsung, dan adayang menarik membuat terkejut lagi dari Anggota DPD RI Fahrur Raji menyediakan uang pembinaan sebesar 15 Juta untuk 15 Padepokan PJBN.
Saya memahami Penyelenggaraan yang sangat besar ini tentunya membutuhkan biaya yang sangat besar,” Saya mewakili DPP memuji kinerja panitia acara segenap pengurus keluarga besar DPD Kabupaten Serang Padepokan Panji Ireng, yang telah melaksanakan tugas amanah dari ketua umum dengan sangat baik,” ucapnya.
Masih Arya, saya memahami tentunya acara ini tidak mudah namun para panitia bisa menjalani dengan begitu megah, sehingga yang hadir tamu undangan dari ratusan padepokan ini menjadi magnet para pengunjung kurang lebih 5000,
Saya apresiasi atas suksesnya kegiatan ini berjalan dengan baik, tidak terlihat adanya kekecewaan sedikitpun dari tamu undangan, dan bahkan Ketum PJBN pun terlihat menikmati rangkaian acara demi acara, sehingga memberikan penilaian baik terhadap ketua panitia kang Roy yang bisa membangun komunikasi dengan baik, sehingga mampu meyakinkan semua pihak untuk ikut andil menjadi dalam bagian dari sarana amaliah untuk kebersamaan kita di PJBN.
Atas dasar memiliki tekad semangat dan keyakinan sehingga atas ijin Allah biaya besar dapat ditopang bersama – sama, tidak adanya meminta – minta lewat proposal kesiapapun, cukup yang ada dilingkungan Keluarga Besar PJBN, ini sebagai bukti apresiasi Ketum PJBN, dan akhirnya Ketum mengalokasikan uang Pembinaan 100 juta kepada 100 Padepokan yang telah hadir di acara ini Tanggal 7, dan yang akan dibagikan pada Tanggal 16 -17 di acara besar DPP, yang bertema santunan 2.500 anak yatim dan piatu, di acara gelar budaya istighosah memperingati hari kemerdekaan RI ke 77 Tahun,” pungkas panglima PJBN Arya.
(Tim)